Tidak ada angka total yang diketahui darn anggaran perang Afghnistan. Sebuah laporan Kongres tanggal 17 Agustus tahun ini menyatakan bahwa “sampai akhir FY2014, Amerika Serikat menyediakan sekitar US$ 100 miliar ke Afghanistan sejak jatuhnya Taliban. Sekitar 60 persen digunakan untuk melengkapi dan melatih tentara Afghanistan. Untuk tahun fiskal 2015, yang berakhir pada 30 September terdapat angka US$ 5,7 miliar.
Sebagai bagian dari proses menyerahkan pengamanan kepada pasukan Afghanistan, Departemen Pertahanan “membuang’ sekitar US$36 milyar peralatan militer, termasuk 28.000 kendaraan dan trailer.
Perang di Afghanistan diperkirakan telah menewaskan 2.372 jiwa Amerika. Tahun 2010 dan 2011 menjadi yang paling mematikan, dengan korban tewas masing-masing 499 dan 418.
Afghanistan telah menderita dari lebih dari satu dekade akibat perang. Tidak ada korban resmi ada tapi perkiraan independen menunjukkan konflik telah merenggut 26.000 nyawa warga sipil.