Terungkap, Foto Kekejaman Tentara Belanda di Indonesia
Foto lain yang ditemukan

Terungkap, Foto Kekejaman Tentara Belanda di Indonesia

Foto lain yang ditemukan
Foto lain yang ditemukan

Temuan foto enam pejuang Indonesia yang dieksekusi tentara Belanda di masa lalu memicu seruan untuk dilakukan penyelidikan terkait kekejaman tentara KNIL dan tentara Belanda. Tentara KNIL adalah tentara Belanda yang terdiri dari orang-orang Belanda serta orang-orang bayaran termasuk dari kalangan pribumi (orang Indonesia).

Sejarawan foto, Louis Zweers, percaya foto eksekusi itu diambi di sebuah lokasi di Bandung. Foto itu, kata Zweers, diambil pada musim semi tahun 1946. Foto terbaru itu bagian dari total 179 foto dan slides yang sebelumnya tidak pernah dipublikasikan di media mana pun.

Foto tersebut ditemukan di ruang penyimpan barang berharga di sebuah bangunan bekas bank di Gouda, kota di Belanda tengah. Bangunan itu kini menjadi gedung Museum Perlawanan di Provinsi Zuid-Holland. “Itu adalah kekacauan,” kata Zweers kepada NPO Radio 1.

”Ada tentara Inggris, unit KNIL dan pemuda Indonesia yang mengobarkan perang gerilya, dengan banyak warga sipil tak bersenjata Hindia Belanda dibunuh,” lanjut dia. Namun, sejarawan itu tidak yakin jika eksekusi dilakukan langsung oleh tentara Belanda. ”Tidak ada tentara Belanda yang hadir. Mereka datang jauh hari kemudian. Ini adalah tentara kolonial, dengan perwira Hindia Belanda dan pasukan pribumi, di bawah komando Belanda. Dari hari-hari awal perjuangan kemerdekaan sangat banyak tidak jelas,” ujarnya sebagaimana dikutip nos.nl

 

Sumber: Sindonews