Amerika Tak Mau Koordinasi dengan Rusia di Suriah

Amerika Tak Mau Koordinasi dengan Rusia di Suriah

su-30sm rusiaAmerika Serikat menegaskan tidak akan mengkoordinasikan operasinya di Suriah dengan Rusia selama Moskow terus memberikan dukungan kepada Presiden Suriah Bashar Assad dan tidak memberikan jaminan untuk keselamatan pilot AS yang beroperasi di daerah itu.

“AS tidak mengkoordinasikan kegiatan koalisi di Suriah dengan Rusia. Pada tanggal 1 Oktober, Kementerian Pertahanan menggelar video conference dengan para pejabat pertahanan Rusia terkait sarana teknis untuk menjamin keamanan pilot kami. Kami menunggu Departemen Pertahanan Rusia untuk menanggapi proposal kami, “kata  Juru Bicara Departemen Pertahanan US Letkol Michelle Baldanza Selasa 6 Oktober 2015.

Rusia telah memulai serangan udara terhadap sejumlah target di Suriah sejak 30 September, menyusul permintaan dari Presiden Suriah Bashar Assad. Tahun lalu, koalisi pimpinan AS mulai membom posisi Negara Islam di negara ini tanpa dukungan Dewan Keamanan PBB atau persetujuan dari pihak berwenang Suriah.

Washington telah diduga Moskow ada di belakang Assad dan juga menyerang pasukan oposisi moderat yang didukung Amerika.

“Kami prihatin bahwa Rusia terus menargetkan ke kelompok non-ekstremis di Suriah, menunjukkan bahwa mereka memang menopang rezim Assad menjadi hal yang paling penting, “kata Baldanza.