Bagaimana Senjata Rusia Mampu Bantu Hancurkan ISIS?

Bagaimana Senjata Rusia Mampu Bantu Hancurkan ISIS?

su-24Pilihan target strategis dibentuk berdasarkan analisis struktur ISIS, terutama formasi, pasokan, serta taktik mereka yang tak biasa. ISIS ternyata sangat rentan dari segi pasokan, meski memiliki potensi pendanaan yang substansial, terutama berkat kehadiran minyak selundupan. Namun, dengan ekspansi utara dan timur lautnya yang cepat, ISIS memperluas komunikasinya.

Pengebom Hancurkan Markas Pasokan ISIS

260175__su-34-fighter-jet-the-clouds-rendering_pSementara, untuk operasi potensial melawan ISIS, target strategis yang penting dan menguntungkan ialah markas kelompok teroris tersebut, terutama gudang POL raksasa, markas perbaikan garis depan, serta kolom yang memasok garis depan dengan POL dan amunisi.

Saat ini, tentara pemerintah sudah memiliki perangkat AU yang mulai sukses melakukan serangan udara. Kehadiran beberapa skuadron (yang terdiri dari 12 unit) pesawat pengebom Su-24 dan pesawat serang Su-25 tentu lebih dari cukup. Itu merupakan jumlah pesawat, berdasarkan informasi terbaru, yang dikirim Rusia ke Suriah.

Langkah tersebut dapat mengganggu pasokan unit garis depan ISIS di provinsi Idlib, sekitar Aleppo, di pinggiran Damaskus, dan Deir ez-Zor.

Namun selama beberapa minggu, pertempuran darat akan  tetap berlanjut. Pasukan pemerintah kini menghadapi tiga tantangan utama. Pertama, mendorong pasukan ISIS dan sekutunya dari pinggiran timur Damaskus. Kedua, membebaskan markas Kuweires di dekat Aleppo. Dan yang ketiga ialah mengambil alih jalan dari Damaskus ke Homs.

Next: Butuh Penerjun Payung di Tengah Gurun