More

    Sepertinya F-35 Italia Yang akan Ciptakan Sejarah

    on

    |

    views

    and

    comments

    f-35 italia 2

    Angkatan Udara Italia dalam rencana untuk membawa F-35 yang diproduksi di Italia untuk menyebrang Atlantik menuju Pangkalan Udara Arizona guna bergabung dengan Lighting II buatan Amerika. Jika ini terjadi maka justru F-35 yang akan mencetak sejarah pertama melakukan penerbangan trans-atlantik.

    Penerbangan direncanakan akan dilakukan pada awal 2016, Pada 2014 lalu F-35 gagal melakukan debut penerbangan ke Eropa dari Amerika untuk mengikuti pameran kedirgantaraan Farnborough Airshow di Inggris setelah insiden terbakarnya mesin salah satu pesawat.

    F-35 Italia saat terbang nanti kemungkinan akan mengisi bahan bakar di sepanjang jalan dengan Boeing KC -767A Italia.

    Boeing KC -767A saat uji pengisian bahan bakar ke F-35
    Boeing KC -767A saat uji pengisian bahan bakar ke F-35

    Sekarang setelah F-35A produksi Italia yang dibangun di Cameri sukses melakukan penerbangan pertama maka siluman ini diharapkan untuk melakukan perjalanan bersejarah tersebut. Dan tanker KC-767 berada di trek untuk bisa melakukan pengisian bahan bakar di udara pada F-35A.

    KC-767 menyelesaikan pengisian bahan bakar pertama dari F-35 pada akhir Juli selama penerbangan kualifikasi di Edwards AFB di California. Ini adalah kapal tanker internasional pertama yang melakukannya.

    “[Kementerian Pertahanan Italia] akan menyebarkan pesawat mereka ke Amerika Serikat pada kuartal pertama 2016,” kata Direktur Pengembangan Bisnis Lockheed F-35 Italia, Robert Dooley 8 September 2015 sebagaimana dilaporkan Flightglobal.

     

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this