
Kapal induk Kelas Nimitz USS Ronald Reagan (CVN 76) telah kembali ke Pangkalan Angkatan Latu Coronado di San Diego setelah menyelesaikan uji coba laut 29 Agustus 2015. Dalam rangka mempersiapkan kapal untuk kembali melakukan patroli Carrier Air Wing (CVW-11) juga telah memulai untuk membantu sertifikasi kelayakan.
“Setiap kali ada perubahan yang signifikan dari kapal harus kembali mendapatkan sertifivikasi termasuk dek penerbangan dan hangar,” kata Aviation Boatswain’s Mate First Class Demetrius Davis,
“Proses sertifikasi memastikan personil kami mampu untuk menjalankan pesawat dengan aman bahkan dalam hal memindahkan pesawat dari dek ke hanggar.”
Tidak hanya itu baru sistem jaringan diperbarui juga harus diuji. Penyelesaian swap lambung baru-baru ini pada USS George Washington (CVN 73) juga dites.
“Ini adalah pertama kalinya kami mengoperasikan seluruh sistem dengan staf, skuadron, dan pesawat,” kata Ensign Kyle DeVries, petugsa Combat Systems Ronald Reagan. “Ini adalah sistem yang relatif baru untuk kapal induk, jadi kita menguji untuk melihat bagaimana sistem akan bekerja dalam mendukung misi baru kapal ini sebagai kapal induk yang lebih canggih.”
Untuk tahap terakhir Afloat Training Group (ATG) akan bergabung ke kapal untuk melatih tim pengendalian kerusakan.
“ATG untuk mengevaluasi seberapa baik kombinasi dua awak sama dan memberikan pelatihan untuk memastikan tim Reagan ada di jalur yang benar seperti,” kata Letnan Cmdr. Jeremy Schaub, Ronald Reagan’s Damage Control Assistant.
Dan setelah semua dinyatakan clear, kapal induk itu akan diberangkatkan ke basis mereka di Yokosuka, Jepang.