Kremlin: Tidak Ada Jet Rusia yang akan ke Suriah

Kremlin: Tidak Ada Jet Rusia yang akan ke Suriah

mig-29 4

Rusia membantah laporan yang menyebutkan Moskow telah bersiap mengirimkan sejumlah jet tempur ke Suriah untuk membantu melawan ISIS. Juru bicara Kremlin Dmitry Peskov meminta semua pihak untuk tidak mempercayai laporan tersebut.

Pada hari Senin 31 Agustus 2015, outlet berita Israel Ynet, mengutip pejabat Barat, melaporkan bahwa Rusia disinyalir akan mengirimkan MiG-29 dan Yak-130 ke Suriah untuk melakukan serangan udara terhadap ISIS. Media Israel itu juga menyatakan pesawat akan dikerahkan ke pangkalan udara yang dikendalikan oleh pasukan pemerintah Suriah. “Jangan percaya dengan laporan itu,” kata juru bicara Kremlin wartawan mengomentari masalah ini.

Pada bulan Agustus juga muncul laporan yang menyebut enam MiG-31 Rusia telah ​​mendarat di Suriah sebagai bagian dari kesepakatan senjata yang diduga ditandatangani pada tahun 2007. Tetapi halitu juga dibantah oleh Rusia. “Kami tidak menyebarkan [MiG-31] untuk Suriah dan kami tidak punya rencana untuk mengoperasikan mereka di sana,” Korotkov menegaskan