[youtube id=”fBwKYvINTds” width=”600″ height=”340″ position=”left”]
Kelompok Houthi Yaman melansir sebuah video yang menunjukkan mereka menghancurkan sebuah tank utama M1 Abrams milik Arab Saudi menggunakan rudal anti-tank. M1 dikenal sebagai salah satu main battle tank terbaik di dunia. Tetapi dari video ini tampak bagaiamana mereka sangat rentan.
Sistem rudal yang digunakan dalam video diduga adalah anti-tank guided missile (ATGM) yang dibuat Iran dengan didasarkan pada 9M113 Konkurs Rusia.
Rudal memiliki jangkauan sekitar dua setengah mil dan memiliki hulu ledak anti-tank ledak tinggi. Secara umum, Konkurs dan klonnya dianggap sepupu dari ATGM Kornet yang juga sangat populer.
Abrams bisa disebut sebagai salah satu mesin luar biasa, tetapi daya tahannya memang tidak begitu bagus bahkan bisa dihancurkan dengan ATGM tua dan ringan. Dalam jalur upgrade terbaru senjata ini diberi tambahan kemampuan defensive pasif dengan menggunakan baja reaktif yang diharapkan bisa menambah suvivabilitas dari gempuran ATGMs
Arab Saudi diperkirakan memiliki 440 Abrams yang kemungkinan telah ditingkatkan ke standar M1A2.