China Harus Bayar Su-35 Dua Kali Lipat

China Harus Bayar Su-35 Dua Kali Lipat

Su-35
Su-35

China harus membayar dengan harga dua kali lipat untuk pesawat tempur Su-35 yang dibeli dari Rusia. Sumber dari industri penerbangan Rusia mengatakan kepada Vedomosti yang berbasis di Moskow dalam laporan yang diterbitkan 11 Agustus 2015.

Sebuah kontrak untuk batch baru jet tempur superioritas udara Su-35 untuk Angkatan Udara Rusia akan ditandatangani oleh United Aircraft Corporation dan kementerian pertahanan Rusia pada upacara pembukaan pameran kedirgantaraan MAKS 2015 25 Agustus.  Sesuai kontrak, UAC akan memasok 48 Su-35 untuk Angkatan Udara Rusia sebelum tahun 2020.

Total harga untuk 48 pejuang sebesra US$1,58 miliar. Konstantin Makiyenko, seorang analis dari Pusat Analisis Strategi dan Teknologi di Moskow, mengatakan ini adalah kesepakatan terbesar antara UAC dan kementerian pertahanan tahun ini

Sementara Rusia juga telah menyetujui penjualan 24 Su-35 ke China dengan harga yang dilaporkan sebesar US$ 1,5 miliar. Dengan demikain China tampaknya dipaksa untuk membayar dua kali lipat dari jumlah yang dibayarkan Rusia per unit, ini mungkin salah satu alasan kedua belah pihak belum mencapai kesepakatan pada hal penjualan.