
Setelah memangkas banyak permintaan jet tempur medium Rafale hanya menjadi 36 dari rencana 126, Angkatan Udara India juga memutuskan untuk memenggal pemesanan jet tempur siluman generasi kelima buatan Rusia. India hanya akan memesan 65 pesawat atau hampir setengah dari rencana awal. Pesawat akan dipecah menjadi tiga skuadron tempur.
Sumber mengatakan India Air Force (IAF) telah diperkecil kebutuhan akan jet tempur itu dan sekarang hanya akan mebangun tiga skuadron (masing-masing sekitar 18 pesawat), selain beberapa pesawat lain untuk pelatihan pilot.
India sebelumnya berencana memesan 127 fifth generation fighter aircraft (FGFA). Di Rusia pesawat ini dibangun di bawah program Prospective Airborne Complex of Frontline Aviation (PAK-FA) atau dikenal dengan T-50.
Sebagaimana dilaporkan The Tribune, Selasa 11 Agustus 2015, satu unit pesawat ini akan seharga sekitar US $ 100 juta. Kebutuhan untuk tiga skuadron ini akan dibeli dalam bentuk jadi.New Delhi telah produksi dilakukan Moskow tetapi untuk penelitian guna memperbaiki pesawat dapat dilakukan secara bersamaan.