Rusia Kirim Kargo 140.000 Ton ke Pasukan di Arctic

Rusia Kirim Kargo 140.000 Ton ke Pasukan di Arctic

kutubRusia berencana untuk mengirimkan kargo seberat 140.000 ton untuk pasokan pasukan dikerahkan di Arctik. Dalam perjalanan mereka kembali, kapal kargo akan mengambil besi tua dan limbah padat dari pulau-pulau di wilayah ini.

“Selama 2015 kami berencana untuk memberikan lebih dari 140.000 ton yang terdiri dari berbagai perlengkapan,” Wakil Menteri Pertahanan Rusia Jenderal Dmitry Bulgakov kepada wartawan Kamis 30 Juli 2015.

Sebagaimana dikutip Ria Novosti, Dia menambahkan bahwa untuk memperbaiki kondisi lingkungan di kawasan itu kapal pembawa kargo untuk pasukan Rusia di Kutub Utara akan mengambil berbagai potongan logam dan limbah padat dari pulau-pulau di wilayah ini dalam perjalanan mereka kembali.

Sebelumnya pada bulan Juli, Menteri Pertahanan Rusia Sergei Shoigu mengatakan bahwa pembangunan infrastruktur militer di Kutub Utara akan memperkenalkan teknologi canggih untuk memfasilitasi logistik pasukan yang menjadi prioritas utama dari Angkatan Bersenjata Rusia.