
Sebuah drone mata-mata Israel dilaporkan jatuh di perairan dekat pelabuhan Lebanon utara Tripoli Sabtu 11 Juli 2015. Dalam sebuah pernyataan pejabat Angkatan Darat Lebanen mengatakan pesawat tak berawak jatuh di pukul 8.30 pagi waktu setempat.
Sebagaimana dilaporkan Defense News, tidak ada keterangan lain tetapi foto-foto menunjukkan pesawat dalam kondisi utuh kemudian diangkut ke darat. Drone memiliki logo bintang Yahudi dan tulisan Ibrani di atasnya.
Israel sering mengirimkan drone dan pesawat tempur terbang di atas Libanon dengan dalih untuk memantau kelompok militan Lebanon Hizbullah. Militer Israel menolak untuk mengomentari laporan tersebut.
Lebanon dan Israel adalah musuh bebuyutan yang tetap secara teknis dalam keadaan perang. Israel dan Hizbullah terlibat perang sebulan pada tahun 2006 yang menewaskan 1.200 warga Lebanon, termasuk ratusan warga sipil, dan 160 warga Israel serta menyebabkan kerusakan berat pada infrastruktur Lebanon.