Pesawat Turki, Amerika Serikat serta NATO mengambil bagian dalam latihan Anatolia Eagle di pangkalan udara Konya.
Anatolia Eagle, merupakan latihan skala menengah telah menjadi ajang unjuk kemampuan pesawat berteknologi tinggi yang memberi peserta kesempatan untuk menilai kemampuan dan kesiapan perang mereka, serta meningkatkan kerja sama multinasional, dan untuk menguji sistem senjata baru: beberapa tugas yang sangat penting, terutama untuk negara-negara seperti Turki yang menghadapi meningkatnya ketidakstabilan, tekanan dan ancaman sepanjang perbatasan mereka.
Tahun ini latihan digelar 07-18 Juni 2015. Latihan diikuti Angkatan Udara AS yang mengirim 12 F-15C Eagle milik Fighter Squadron 493 yang berbasis di Pangkalan RAF Lakenheath bersama sekitar 250 personel. Sementara Angkatan Udara Pakistan merapatkan F-16, Angkatan Udara Spanyol mewakilkan F-18 Hornet dan Inggris mengirim Typhoon. Sedang tuan rumah Turki melibatkan F-16, F-4dan Boeing 737 AEW & C Peace Eagle.
Dan inilah foto-foto keren dari latihan itu yang diambil dari The Aviationist dengan fotografer Alessandro Fucito