More

    Argentina Beli 110 Kendaraan Lapis Baja VN-1 China

    on

    |

    views

    and

    comments

    VN1-Argentina membeli 110 unit kendaraan personel lapis baja 8 × 8 VN-1 dari China. Kendaraan ini merupakan versi ekspor ZBL08 buatan China North Industries Corporation

    Dilaporkan Reference News Rabu 18 Juni 2015 anak perusahaan dari Xinhua News Agency kendaraan dirancang dengan berat operasional 21 ton, satu kendaraan lapis baja VN-1 ini mampu membawa 11 tentara dalam peralatan lengkap dan tambahan tiga awak.

    VN-1 Argentina dikembangkan untuk perang amfibi. Tidak seperti ZBL08 yang dilengkapi dengan meriam anti tank 105mm atau howitzer 155mm, untuk Brasil hanya dipersenjatai dengan senapan mesin 12,7 mm. Argentina juga mendapat lisensi untuk merakit kendaraan ini sendiri.

    Batch pertama kendaraan dipasok ke Cruz del Sur, untuk pasukan penjaga perdamaian yang dibentuk oleh Argentina dan Chile, sisanya akan diberikan kepada 10 Brigade Angkatan Darat Argentina.

    Presiden Cristina Kirchner membuat keputusannya untuk membeli kendaraan selama kunjungannya ke Beijing awal tahun ini untuk meningkatkan hubungan antara kedua negara, kata laporan itu.

    VN-1 bukan kendaraan lapis baja pertama yang dibeli Argentina dari Cina. Empat kendaraan tempur WZ5516 yang dibuat di China, juga telah dikerahkan bersama Angkatan Darat Argentina ke Haiti untuk operasi penjaga perdamaian. Berbagai kendaraan militer China telah diekspor ke negara-negara Amerika Latin lainnya. Venezuela saat ini  juga memiliki tank amfibi VN-16, kendaran tempur infanteri VN-8 dan kendaraan lapis baja personil VN-1 dalam pelayanan.

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this