Kursi Tidak Lepas, Ejeksi Pilot Hungaria Fatal

Kursi Tidak Lepas, Ejeksi Pilot Hungaria Fatal

Hungarian Pilot Punches Out Of His Saab Gripen During Emergency Landing

Angkatan Udara Hungaria  kehilangan dua Saab JAS 39 Gripen dalam waktu kurang dari sebulan. Kecelakaan terbaru pada Rabu 10 Juni 2015 lalu disebabkan oleh landing gear rusak, yang memaksa pilot melakukan pendaratan darurat. Dia berusaha tinggal di dalam pesawat selama mungkin, namun akhirnya melontarkan diri dari pesawat yangtengah meluncur di landasan pacu.

Selama ejeksi, kursi pilot rusak yang mengakibatkan dia terjatuh dengan keras dan harus dibawa ke rumah sakit dengan patah tulang belakang. Pemimpin skuadron Sándor Kádár harus terhempas keras karena tempat duduknya tidak lepas setelah dia meninggalkan kokpit yang mengakibatkan parasut mendapat beban tahambahan 176 pounds. Sisi positifnya, ia mendapat ‘medali freakin karena keberaniannya.

Setelah membakar kelebihan minyak tanah dan mendarat tanpa roda Gripen miring ke kiri, menjadikan tidak ada pilihan lain selain menarik pegangan ejeksi. Namun, setidaknya pesawat itu berhenti di satu bagian, yang berarti dia akan terbang lagi.

Kecelakaan sebelumnya terjari pada JAS 39D saat lathian di Republik Ceko. Dua pilot keluar dengan selamat setelah. Tetapi detil kecelakaan belum diketahui.

Angkatan Udara Hungaria menyewa 14 JAS 39 Gripen (2 di antaranya pesawat dua kursi) sampai 2026. Itu sebabnya di awal Mei, mereka kini tinggal memiliki 12 JAS 39C dan 2 JAS 39D di hanggar mereka. Tetapi kurang dari satu bulan kini mereka tinggal memiliki 11 JAS 39C dan 1 JAS 39D.