Kapal Selam Nuklir Pertama Soviet Dibangunkan dari Tidur

Kapal Selam Nuklir Pertama Soviet Dibangunkan dari Tidur

K-3 'Leninsky Komsomol'
K-3 ‘Leninsky Komsomol’

 

Kapal selam nuklir pertama Soviet K-3 ‘Leninsky Komsomol’ akan yang sudah lama tertidur akan dibangunkan. Kapal ini akan direnovasi dengan biaya tidak kurang dari Rp11 miliar.

Tetapi tentu saja kapal ini terlalu tua untuk misi tempur. Kapal legendaris ini dibangun ulang untuk dijadikan museum, Komandan Rusia Armada Utara pada 1999-2001 Laksamana Vyacheslav Popov mengatakan kepada media Minggu 3 April 2015. Setelah kapal selam ditata ulang rencananya akan ditempatkan di kota Murmansk.

Menurut Popov, proses renovasi kapal selam akan memakan waktu sekitar satu tahun. Selama ini kapal tersebut berada di galangan kapal “Nerpa” (wilayah Murmansk) dan siap untuk diluncurkan ke Murmansk.

Sebelumnya, pada 2013, direktur Nerpa ini Arkady Ohanian mengatakan bahwa untuk membangun kembali K-3 akan membuthkan biaya sekitar 46 juta rubel ($ 885.000).

kapal selam pertama

 

К-3 adalah proyek 627 kapal selam Angkatan Laut Armada Utara Soviet, kapal selam nuklir pertama Uni Soviet. Kapal ini dibangun di Molotovsk, diluncurkan pada tanggal 9 Agustus 1957, ditugaskan pada bulan Juli tahun 1958, dan porting di Zapadnaya Litsa Semenanjung Kola.

Pada tanggal 17 Juni 1962, kapal selam mencapai bawah air Kutub Utara, yang pertama dilalukan kapal selam Soviet. Kapal selam itu juga muncul di Kutub. Setelah perjalanan ini kapal selam dianugerahi nama Leninskiy Komsomol.