Site icon

Jaga Atlantik Utara, 4 Eagle Bersarang di Keflavik

f15 LakenheathMasa lalu terulang kembali Kali di Keflavik, di mana F-15 Eagle  Angkatan Udara AS kembali berjaga di langit luas Atlantik Utara. Mulai ketiga April 2015 ini, F-15 ditempatkan di pangkalan udara Islandia. Eagle yang di kirim adalah bagian dari Air Expeditionary Squadron ke-871 yang biasanya berpangkalan di Lakenheath di Inggris.

Sebanyak empat pesawat F-15 dikerahkan, didukung oleh 200 personil dan KC-135 Stratotanker dari RAF Mildenhall, juga di Inggris. Mitra NATO bergiliran mengambil peran quick reaction alert di Keflavik. Tahun lalu, Republik Saab Gripen juga bersarang di Keflavik.

https://youtu.be/bzATW4YK2Mg

Pangkalan udara ini pernah menjadi rumah bagi Interceptor Squadron ke-57 ‘The Black Knights’ Fighter. Pada tahun 1995, skuadron itu dinonaktifkan dan  sejak itu Keflavik hanya jadi rumah sementara skuadron AS dan NATO.

 

Exit mobile version