1. Turun dalam Perang Irak (2003-2011)
Sejak awal Perang Irak, Suleimani telah mengirimkan agen Quds ke Irak untuk melatih, memberi dana, dan memimpin milisi Syiah untuk melawan Saddam Hussein. Setelah Saddam diturunkan Suleimani mengubah perhatiannya kepada pasukan koalisi. Pasukan
Quds dengan termasuk para perwira tingginya, telah muncul di Irak. Pada satu titik, diperkirakan bahwa sebanyak 30.000 personel Iran berada di Irak.
Awalnya, keterlibatan Iran sebatas pelatihan dan mempersenjatai milisi negara. Setelah AS mencium dan membongkar strategi Iran dan mulai menangkap petugas Iran, Suleimani dan pasukan Iran mulai menyerang pasukan koalisi. Selain itu, Iran membantu menciptakan “sel rahasia,” kelompok yang terdiri dari 20-60 orang Irak yang telah dilatih dan dipersenjatai di Iran untuk menyerang pasukan koalisi dan merongrong pemerintah Irak.
Personel Quds bertanggung jawab untuk mengimpor bom pinggir jalan, IED, dan proyektil eksplosif, yang menimbulkan sejumlah besar korban di pasukan Koalisi.
Diperkirakan bahwa sekitar 20% dari kematian tempur Amerika di Irak diakibatkan langsung atau tidak langsung dari Pasukan Quds.