Gara-gara pilot dan co-pilot bertengkar di dalam kokpit jet komersial India Air sebelum lepas landas keduanya langsung diskors dari tugas.
Seorang juru bicara India Air mengumumkan pada hari Senin 6 April 2015 bahwa pilot dan wakilnya bertengkar pada Minggu ketika pesawat hendak terbang dari Jaipur ke Delhi.
Menurut sumber di maskapai, konflik dimulai setelah kapten penerbangan AI 611 meminta kopilot untuk mencatat data penting penerbangan sebelum take-off. Tetapi Co-pilot tidak melaksanakan hingga kemudian terjadi pertengkaran dan bahkan perkelahian fisik.
Kapten dilaporkan mengeluh kepada atasan setelah mendarat di Delhi tentang kopilot. Staf maskapai mengatakan kepada media lokal copilot sebelumnya menjadi subyek keluhan dari kru lain karena kerap bertindak kasar dan tak pantas.
Insiden itu terjadi hanya beberapa hari setelah Asosiasi Pilot Komersial India menulis surat kepada India Direktorat Jenderal Perhubungan Udara [Dirjen Perhubungan Udara] memperingatkan bahwa pilot junior kerap dipaksa bekerja terlalu keras oleh maskapai penerbangan. Mereka kerap harus bekerja lebih tanpa dihitung lembuar atau kemungkinan mengambil cuti.
“Keadaan ini menjadikan co-pilot sangat stres dan mengalami beban finansial dan ini bisa menjadi penyebab bencana,” bunyi surat itu sebagaimana dikutip Sputnik.