
Beberapa waktu lalu muncul kabar Kremlin sedang mempersiapkan cetak biru untuk kapal induk baru yang besar, media Rusia melaporkan pada awal Februari, kapal induk raksasa sekelas Nimitz ini nantinya akan menggantikan flattop yang ada saat ini, yang relatif kecil dan sudah tua Admiral Kuznetsov. Pertanyaannya apakah mungkin Rusia mampu melakukan hal itu?
Sebuah analisis yang dimuat Reuters Rabu 18 Februari 2015 oleh David Axe meragukan untuk tidak menyebut meremehkan Rusia mampu melakukan hal itu. Disebutkan konsep kapal induk itu diyakini hanya akan ada di atas kertas saja. Ada beberapa alasan yang mendasari kesimpulan tersebut.
Sebuah flattop baru yang dapat meningkatkan kekuatan militer Moskow dengan memberikan perlindungan udara ke kapal perang yang berlayar jauh dari pantai memang sangat dibutuhkan Rusia saat ini. Apalagi saat ini di bawah kepemimpinan Vladimir Putin Rusia telah menjadi jauh lebih agresif di sepanjang perbatasannya.
Namun Kremlin secara fakta telah gagal untuk mempertahankan fasilitas galangan kapal yang mahal dan keterampilan pekerja selama ini. Sehingga tidak bisa benar-benar menyelesaikan kapal baru dalam waktu dekat.
Dalam model yang dibuat Pusat Penelitian Krylov di St. Petersburg dan ditayangkan TV Zvezda kapal induk nuklir ini akan sebesar milik Amerika atau dengan panjang sekitar 1.000 meter.
Comments are closed