
Pemburu Sayap Putar
Pembaharuan serius juga dinantikan dalam armada helikopter satuan aviasi Angkatan Laut Rusia. Pertama, armada laut Rusia harus memiliki helikopter tempur berbasis kapal Ka-52K yang berciri khas memiliki baling-baling dua tingkat dan memiliki sayap. Program kedua adalah modernisasi armada besar helikopter pencarian dan pertolongan (Ka-27PS) serta helikopter antikapal (Ka-27PL). Secara keseluruhan, kemungkinan sekitar 50 unit helikopter Ka-27PL/PS akan mengikuti program modernisasi dan masa kerjanya dapat meningkat sepuluh hingga 15 tahun.
Armada laut Rusia harus mendapat sejumlah helikopter unik bersistem pelacak radar dan pemandu Ka-31R yang mampu menemukan sekaligus memberi panduan pada 20 hingga 40 sasaran udara dan atas laut pada jarak seratus sampai 150 kilometer.
Jika semua rencana dan program-program ambisius yang memiliki tujuan untuk meningkatkan potensi tempur kekuatan aviasi armada laut Rusia ini berhasil dilaksanakan, maka untuk pertama kalinya dalam periode pasca-Uni Soviet Rusia bisa memiliki satuan tempur laut universal dan multifungsi yang komprehensif. (REY)
Sumber: Indonesia RBTH
Comments are closed