
Pesawat Tempur
Tugasnya adalah melakukan pertempuran udara sehingga dituntut untuk bisa bergerak lincah dan melakukan manuver tajam. Karena itu biasanya jenis pesawat ini kecil dan ramping. Mulai dikembangkan pada era Perang Dunia I berupa pesawat pesawat sayap ganda kayu yang diberi senapan mesin ringan. Pada Perang Dunia II, pesawat tempur lebih banyak dibuat dari logam, bersayap tunggal, dan menggunakan senapan mesin yang tertanam pada sayap. Setelah Perang Dunia II, mesin turbojet mulai menggantikan mesin piston, dan peluru kendali mulai digunakan untuk menggantikan senapan mesin sebagai senjata utama.
Klasifikasi pesawat tempur dibuat berdasarkan generasi dan saat ini sudah masuk ke generasi kelima yang diawali oleh F-22 Raptor milik Amerika Serikat. Saat ini pesawat tempur sudah dilengkapi dengan berbagai senjata canggih termasuk rudal hingga kemampuan stealth (siluman). Banyak contoh pesawat jenis ini seperti China misalnya memiliki JF-17 Thunder,
Chengdu J-20, Chengdu J-10, SAC J-31, dan SAC J-8 Finback.Sedang Rusia mengandalkan generasi MIG hingga Sukhoi di antaranya MiG 1.42, MiG-31 Foxhound, MiG-29 Fulcrum, MiG-25 Foxbat, Sukhoi PAK FA, Sukhoi S-37, Su-27 Flanker, dan Yakovlev Yak-141 Freestyle. Sementara Amerika dan sekutunya mengandalkan
F-35, F-22 Raptor, F/A-18E/F Super Hornet, F/A-18A/C Hornet, F-16 Fighting Falcon, F-15 Eagle, F-14 Tomcat, dan F-5E Tiger II. Pesawat lain adalah Eurofighter Typhoon (Uni Eropa) Mirage 2000 B/C (Prancis) Mirage F1 (Prancis), HAL Tejas (India), AI Lavi, IAI Kfir keduanya milik Israel.