Kali Kedua KT-1B Indonesia Celaka

Kali Kedua KT-1B Indonesia Celaka

KT-1-WONG-BEE

Tabrakan dua pesawat KT-1B di Malaysia Minggu 15 Maret 2015 bukanlah kali pertama. Sebelumnya juga telah terjadi kecelakaan yang melibatkan pesawat ini. Untungnya, tidak ada korban jiwa.

Pada 24 Juni 2010 lalu sebuah KT-1B juga jatuh ketika melakukan joy flight di Bandar Nurah Rai Bali. Pesawat itu dikendarai Pangdam Udayana kala itu Mayjen TNI Rahmat Budianto yang duduk di kursi kopilot. Sementara pilot pesawat adalah Letkol Pnb Ramot CP Sinaga. Misi joy flight atau semacam terbang santai atau terbang gembira dilakukan dengan mengitari wilayah seputar Bali.  Pesawat tersebut adalah pesawat keempat dalam urutan landing. Ketiga pesawat lainnya telah mendarat dengan selamat terlebih dahulu.

Kecelakaan tersebut terjadi ketika pesawat LD 0102 akan melakukan pendaratan terjadi malfunction atau kesalahan teknis di ujung run way 27. Penerbang dan Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Rahmat Budianto selamat karena melakukan eject (bail out) dari pesawat.

Musibah tersebut berawal ketika tiga pesawat terbang sejajar di atas Bandara Ngurah Rai, namun salah satu di antaranya tiba-tiba tampak menukik ke atas keluar barisan dan tak lama kemudian meledak. Pesawat ini rencananya terbang dengan rute Ngurah Rai, Tanah Lot, Gianyar, Padang Bai, Uluwatu kembali di Ngurah Rai.

 

 

 

7 Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Comments are closed