
Produsen terbesar senjata otomatis tempur, IZhMASh (Kalashnikov) Rusia akan mengembangkan usahanya ke prpoduksi manufaktur perahu dan UAV di Rusia. Langkah tersebut diumumkan Minggu (22/02/2015) pagi pada pembukaan acara IDEX Show di Abu Dhabi. Ini adalah ekspansi terbesar dari perusahaan yang terkenal dengan Kalashnikov dan menghasilkan sejumlah senapan paling terkenal di dunia.
Seperti dilaporkan Defense News., Kalashnikov, yang pada 2013, membeli 51 persen
Zala Aero, pengembang sistem udara tak berawak. ” IZhMASh dan perusahaan Zala Aero berencana untuk mengembangkan dan memproduksi drone dan stasiun bumi,” kata Aleksey Krivoruchko CEO IZhMASh.
UAV yang dihasilkan akan beroperasi untuk mengamankan perbatasan negara, pengumpulan intelijen dan operasi penyelamatan, serta operasi khusus.
Perusahaan juga membeli 51 persen saham di Euroyachting Rybinskaya Shipyard Grup yang memproduksi kapal pendarat berteknologi tinggi. Sehingga mereka juga akan membangun kapal.
“Kalashnikov berencana untuk melaksanakan pembangunan turnkey dan produksi massal kapal militer dan sipil, dan untuk mendukung seluruh siklus hidup produk, dari pengembangan untuk daur ulang.”
Produk yang dikembangkan oleh Euroyachting Rybinskaya Shipyard Group di bawah Kalashinkov akan ditargetkan untuk badan-badan khusus, serta sungai dan jelajah maritime.
Comments are closed