ANKARA: Turki menerima pesawat angkut taktis A400M kedua. Pengiriman (A400M) pesawat MSN0013 dengan nomor ekor 14-0013 merupakan bagian dari 10 pesawat A400M yang akan dibeli.
Dalam keterangannya Airbus mengatakan pengiriman diresmikan pada jalur perakitan akhir Airbus konsorsium di Seville, Spanyol. Pesawat mendarat di Pangakalan Transportasi Udara Utama Komando Erkilet di provinsi Anatolia Tengah Kayseri 22 Desember 2014 lalu.
A400M pertama Turki disampaikan April lalu, setelah berbulan-bulan kontroversi mengenai apakah pesawat telah sesuai dengan spesifikasinya.
Airbus, sebuah perusahaan multinasional kedirgantaraan dan pertahanan perusahaan Eropa, telah dikontrak untuk memasok 10 pesawat empat mesin turboprop. Negaralain yang juga membeli dan memesan adalah Belgia, Perancis, Jerman, Luksemburg, Malaysia, Spanyol dan Inggris. (VIT)
Sumber: Airbus
Comments are closed