Setahun, India Akan Rakit 400 Helikopter KA-226T Rusia
KA 226T

Setahun, India Akan Rakit 400 Helikopter KA-226T Rusia

Kamov Ka-226T
Kamov Ka-226T

MOSKOWl Rusia dan India berada dalam tahap akhir negosiasi tentang kesepakatan produksi helikopter besar. Sumber-sumber di Moskow dan New Delhi Selasa (23/12/2014) mengatakan rencananya India akan memproduksi 400 helikopter Kamov Ka-226T setiap tahunnya. Selain untuk digunanakan sendiri, helikpoter canggih itu juga akan diekspor ke negara-negara lain.

“Saya senang bahwa Rusia telah menawarkan untuk sepenuhnya memproduksi di India salah satu helikopter paling canggih, baik untuk penggunaan militer dan sipil,” kata Perdana Menteri India Narendra Modi menyatakan dalam sebuah pernyataan resmi.

Mi-17
Mi-17

Beberapa sumber mengatakan kesepakatan kemungkinan juga akan mencakup produksi helikopter transportasi dan serang Mil Mi-17, yang merupakan salah satu yang paling populer di dunia. Angkatan Udara India telah memiliki setidaknya 222 Mi-8 dan Mi-17. Sementara Ka-226T mungkin menggantikan 74 HAL Chetak (Alouette IIIs) dan 34 HAL Cheetah (Alouette II) dalam Angkatan Udara, ditambah 55 Chetak di Angkatan Laut India dan 48 Cheetah ditambah 60 Cheetak dari Angkatan Darat India.

Sementara Rusia juga akan terus memasok helikopter serang sesuai dengan kebutuhan militer dalam negeri. Sebanayk 2 sampai 4 helikopter serang Mil Mi-28N Night Hunter akan dikirim Rusia ke Angkatan Darat india pada pada 19 Desember 2014.(VIT)

Sumber: Sputnik