Sekelompok pelaut Rusia yang seharusnya mengambil alih komando kapal perang kelas Mistral yang dibangun Prancis untuk Rusia akan tinggal di Saint-Nazaire sampai kapal di serahkan kepada Angkatan Laut Rusia.
“Para pelaut Rusia akan tinggal di Saint-Nazaire sampai kapal diserahkan, mungkin sampai akhir tahun,” kata pejabat Rosoboronexport, eksportir senjata Rusia kepada RIA Novosti Rabu 3 Desember 2014.
Dia mengatakan visa Perancis awak akan diperpanjang jika diperlukan.
Rusia dan Prancis menandatangani kesepakatan US$1,6 miliar untuk dua kapal kelas Mistral pada Juni 2011. Penyerahan kapal pertama, Vladivostok, dijadwalkan untuk November 14, namun dibatalkan. Pada tanggal 25 November, pengiriman kapal ke Rusia ditunda oleh Presiden Prancis Francois Hollande dengan alasan krisis Ukraina.