Ukraina Akan Ajak Israel Berbagi Ilmu Perang

Ukraina Akan Ajak Israel Berbagi Ilmu Perang

ukraina

Amerika Serikat saat ini telah memberikan pelatihan militer untuk angkatan bersenjata Ukraina. Merasa belum cukup, Kiev bermaksud untuk mengundang instruktur Israel untuk juga bergabung.

“Ada kerjasama Ukraina-Amerika di daerah ini dan kami berterima kasih kepada mitra Amerika kami untuk kerjasama ini,” kata penasihat senior presiden Ukraina Mahnitskiy kepada Sputnik, nama baru dari Ria Novosti.
Mahnitskiy pada konferensi pers di National Press Club di Washington, DC, Jumat 14 November 2014 tidak bisa memberikan rincian lebih lanjut tentang hal pelatihan militer yang diberikan Amerika denga alasan keamanan nasional.

Mahnitskiy juga mengatakan Ukraina harus belajar dari pengalaman negara-negara lain bagaimana untuk bertahan hidup dalam kondisi perang”.
“Kami sudah mulai belajar tentang pengalaman Israel secara lebih rinci dan kami akan mengundang instruktur Israel seperti kami mengundang instruktur Amerika,” kata Mahnitskiy “Kami belum mengundang Israel, tapi kami berniat untuk mengundang mereka”.
Situasi di Ukraina meningkat pada pertengahan April, ketika Kiev melancarkan operasi militer terhadap pendukung kemerdekaan di wilayah tenggara negara itu, yang menolak untuk mengakui pemerintahan baru yang berkuasa sebagai akibat dari kudeta Februari.