More

    Penembak Osama Ternyata Tokoh Sama dalam Operasi Kapten Philips dan Lone Survivor

    on

    |

    views

    and

    comments

    Rob O'Neill saat bertugas di Liberia
    Rob O’Neill saat bertugas di Liberia

    Siapa sebenarnya anggota SEAL Team Six yang menembak Osama Bin Ladin masih menjadi misteri besar. Tapi itu tidak lama lagi. Sosok itu akan segera membuka dirinya dengan bersedia diwawancari Fox News 9 November 2014 ini. Tetapi sebuah nama sudah mencuat bahwa sosok itu adalah Rob O’Neill. Seorang anggota SEAL yang sudah pensiun. Dialah yang melesatkan tiga pelor ke tubuh Osama hingga sosok yang dituduh sebagai dalang teror 11 September 2009 dan dianggap sebagai pahlawan Amerika.

    Daily Mail secara eksklusif berhasil mendahului Fox News meski hanya mewancarai ayah O’Neill. Dan yang mengejutkan ternyata nama ini sama dengan operasi-operasi terkenal yang difilmkan oleh Hollywood.

    Jika anda pernah melihat film Kapten Philips yang berkisah tentang upaya pembebasan Kapten Philips dari sandera Perompak Somalia, nama O’Neill merupakan anggota penyelamat yang kali pertama mendekat kapal Alabama untuk menyelamatkan Kapten Philips.

    Adegan dalam Zero Dark Dirty, film yang menggambarkan operasi penembakan Osama bin Ladin
    Adegan dalam Zero Dark Dirty, film yang menggambarkan operasi penembakan Osama bin Ladin

    Begitu pula dalam film Lone Survivor ketika tim SEAL terjebak dalam kepungan Taliban. Nama O’Neill kembali muncul sebagai satu-satunya anggota yang selamat. Sehingga bisa disimpulkan O’Neill memang bukan orang sembarangan dalam SEAL.

    Selama bertahun-tahun, pria berusia 38 tahun ini merahasiakan identitasnya dari publik. Namun O’Neill mengambil risiko ketika mengungkapkan identitasnya dengan menerima wawancara televisi setempat, Fox.

    O'Neill yang diperankan Donnie Wahlberg dalam film Lone Survior sebagai satu-satunya anggota SEAL yang selamat dari kepungan Taliban di Afghanistan
    O’Neill yang diperankan Donnie Wahlberg dalam film Lone Survivor sebagai satu-satunya anggota SEAL yang selamat dari kepungan Taliban di Afghanistan

    Dengan wawancara ini, tentara yang tumbuh besar di kota pertambangan Montana, AS ini, terancam didepak pasukan elite yang telah menjadi bagian hidupnya selama 16 tahun. Demikian seperti dilansir news.com.au, Kamis 6 November 2014.

    Dengan membuka identitasnya ke publik, O’Neill memilih untuk melanggar kode etik untuk tetap diam, yang berlaku bagi setiap personel US Navy SEAL. Tidak hanya itu, dia juga membahayakan nyawanya dan keluarganya. Tetapi ayahnya mengaku tidak takut.

    Adegan film Kapten Philips ketika O’Neill berada dalam paru karet mendekat ke kapal penyelamat yang digunakan perompak Somalia menyandera kapten kapal tersebut
    Adegan film Kapten Philips ketika O’Neill berada dalam paru karet mendekat ke kapal penyelamat yang digunakan perompak Somalia menyandera kapten kapal tersebut

    ”Kalau  semisal ISIS mau datang untuk balas dendam akan saya kasih tanda besar di rumahnya dan akan saya katakan datang dan tangkap kami,” kata ayah O’Neill. Dalam wawancaranya dengan Fox, O’Neill menjelaskan bagaimana dirinya meminta sang istri untuk mempersiapkan satu tas penuh guna berjaga-jaga, jika mereka harus kabur dan menyelamatkan diri dalam waktu singkat.

    O'Neill saat ini
    O’Neill saat ini

    Laporan lain dari media setempat ITV menyebut, istri O’Neill sempat berencana mengganti nama belakang anak-anaknya. “Menghapusnya (O’Neill) dari kehidupan mereka untuk alasan keamanan,” sebut ITV News.

    Sumber: Daily Mail

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this