More

    6 F-16 Skuadron 3 Iswahyudi Merapat ke Roesmin Nurjadin

    on

    |

    views

    and

    comments

    f-16 indonesia

    Enam pesawat tempur F-16 Fighting Falcon dari Skadron Udara 3, Lanud Iswahjudi tiba di Lanud Roesmin Nurjadin, sejak Senin 27 Oktober 2014. Kedatangan Elang Besi pengawal dirgantara Indonesia ini, untuk melaksanakan Latihan Pertahanan Udara Nasional Tutuka XXXVIII tahun 2014.

    Keenam pesawat yang terbagi menjadi dua Flight “Falcon Flight dan Dragon Flight” ini dipimpin langsung oleh Danskadron Udara 3, Letkol Pnb Firman Dwi Cahyono.

    Latihan Pertahanan Udara Nasional Tutuka XXXVIII ini merupakan latihan puncak Kohanudnas antar satuan di bawah Komando Sektor Pertahanan Udara Nasional III (Kosekhanudnas III), Medan dengan melibatkan seluruh unsur Hanud yang ada dibawah wilayah Kosekhanudnas III. Direncanakan latihan ini akan berlangsung hingga tanggal satu November mendatang.

    Dalam siaran persnya Selasa 28 Oktober 2014, latihan kali ini adalah latihan terpadu yang digelar TNI untuk mengantisipasi dan menguji kesiapsiagaan terhadap serangan udara dari musuh yang mengincar titik-titik strategis di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.

    Dalam latihan ini, TNI akan menurunkan sejumlah pesawat tempur untuk melakukan simulasi pertahanan dari serangan udara, di antaranya jet tempur F-16, Sukhoi, Hawk dan sejumlah kapal tempur. “Lokasi kegiatan berada di Terminal Transportasi Minyak Mentah Chevron Pasific Indonesia (CPI) di Dumai,” kata Manajer Komunikasi Chevron Wilayah Sumatera Tiva Permata.

     

    Sumber: TNI AU

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this