Lockheed Martin telah menandatangani kesepakatan untuk memproduksi rudal jelajah untuk jet tempur generasi kelima F-35 dengan perusahaan Turki Roketsan, sebuah pernyataan yang diterbitkan di situs Lockheed Martin mengatakan. “Lockheed Martin memiliki sejarah panjang kemitraan dengan Republik Turki dan kami berharap dapat bekerja sama dengan Roketsan pada proyek yang sangat penting,” kata Executive Vice President Fire Control Lockheed Martin Missiles Rick Edwards dalam laporan yang diterbitkan Rabu 22 Oktober 2014.
Edwards menegaskan bahwa rudal akan disesuaikan dengan kebutuhan spesifik dari F-35 Lighting II. Kedua perusahaan akan bersama-sama mengembangkan dan memproduksi rudal. Roketsan, yang didirikan pada tahun 1988, berpartisipasi dalam program NATO.
F-35, telah disebut-sebut sebagai jet tempur generasi kelima dengan kemampuan siluman, kecepatan supersonik dan kelincahan ekstrem. Namun sampai saat ini pesawat termahal sepanjang sejarah itu masih mengalami sejumlah masalah baik dalam mesin maupun desain.
Sumber: Ria Novosti