Site icon

Seahawk Turki Tabrak Gunung, 4 Tewas

seahawks turkiEmpat orang awak personel Angkatan Laut Turki angkatan meninggal ketika helikopter Sikorsky S-70B Seahawk yang mereka tumpangi jatuh pada tanggal 12 Oktober 2014. Menurut pernyataan Angkatan Laut Turki Senin 13 Oktober 2014 helikopter lepas landas dari fasilitas Cengiz Topel, di Kocaeli untuk bergabung latihan di pangkalan udara Konya. Helikopter dilaporkan menabrak gunung saat terbang rendah, menewaskan dua pilot dan dua operator radar.

Angkatan Laut Turki memilih S-70B pada tahun 1997 untuk menggantikan Agusta-Bell AB206 / 212S. Batch pertama dari delapan helikopter disampaikan dari tahun 2002, dengan pengiriman terakhir pada Juli 2014 untuk kesepakatan 17 helikopter.

 

Sumber: Flight Global

 

Exit mobile version