More

    Akui Palestina, AS Nilai Swedia Tergesa-Gesa

    on

    |

    views

    and

    comments

    Perkiraan Swedia akan mendapat kritik dari Amerika terkait sikapnya akan mengakui Palestina terbukti. Amerika Serikat langsung menilai Swedia terlalu tergesa-gesa mengambil sikap tersebut.

    “Kami berpendapat bahwa pengakuan internasional untuk negara Palestina adalah hal yang prematur,” kata juru bicara Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat, Jen Psaki, kepada para wartawan Jumat 3 Oktober 2014 waktu Washington.

    Sebelumnya pada hari yang sama, Swedia secara resmi mengakui Palestina dan mengatakan bahwa langkah tersebut ditujukan sebagai bagian dari solusi dua negara untuk mengakhiri konflik Israel-Palestina. (BACA: SWEDIA AKAN AKUI PALESTINA SEBAGAI NEGARA)

    “Kami memang mendukung kemerdekaan Palestina, namun hal itu hanya bisa diraih melalui jalan perundingan, penyelesaian persoalan stauts, dan pengakuan mutual dari kedua pihak,” kata Psaki.

    Menurut Psaki, Israel dan Palestina harus menjadi pihak “yang sepakat dengan syarat-syarat bagaimana mereka hidup berdampingan di masa depan sebagai dua negara.” Dalam perhitungan AFP, ada setidaknya 112 negara yang mengakui negara Palestina.

    Pada 2012 lalu Swedia memilih untuk menyetujui status Palestina sebagai peninjau di Perserikatan Bangsa-Bangsa. Mayoritas negara anggota PBB pada saat itu menjatuhkan pilihan yang sama meski Amerika Serikat menentangnya. Pengakuan Swedia pada Jumat bertepatan dengan dimulainya hari libur Yahudi, Yom Kippur. Pemerintahan Israel belum bisa dimintai keterangan terkait hal tersebut.

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this

    1 COMMENT

    Comments are closed.