More

    Lubang Hitam Supermasif Tertangkap Kamera

    on

    |

    views

    and

    comments

    Sebuah lubang hitam (black hole) supermasif ditemukan oleh Lembaga Antariksa AS atau NASA. Diyakini lubang hitam itu sebagai salah satu galaksi terkecil yang dikenal manusia.

    Menurut NASA, lubang hitam supermasif itu terlihat oleh para astronom yang menggunakan Teleskop Luar Angkasa Hubble pada Rabu lalu. Black hole terlihat saat peneliti menemukan galaksi kecil yang dikenal sebagai M60-UCD1.

    Galaksi kecil itu dilaporkan “mengikat 140 juta bintang dalam diameter sekitar 300 tahun cahaya, yang hanya 1/500” dari diameter galaksi Bima Sakti. “Ini adalah obyek terkecil dan teringan yang kita tahu memiliki lubang hitam supermasif,” kata astronom University of Utah, Anil Seth.

    Peneliti percaya ini dulunya adalah galaksi yang sangat besar, dengan mungkin 10 miliar bintang di dalamnya. Tapi kemudian melintas sangat dekat dengan pusat galaksi yang lebih besar, M60.

    “Dan dalam prosesnya semua bintang dan materi gelap di bagian luar galaksi terangkat dan menjadi bagian dari M60,” Seth menjelaskan. “Itu mungkin sebanyak 10 miliar tahun yang lalu. Kami tidak tahu.”

    Akhirnya, benda angkasa itu bergabung dengan pusat M60, yang memiliki lubang hitam rakasa di dalamnya. Dengan ukuran 4,5 miliar kali massa matahari. Lebih dari 1.000 kali lebih besar dari lubang hitam supermasif di galaksi ini.

    “Ketika itu terjadi, lubang hitam yang kita di M60-UCD1 bergabung dengan lubang hitam rakasa tersebut,” tambahnya.

    Dalam wawancara dengan ABC News Australia, Seth menjelaskan cara kerja lubang hitam. “Sekali Anda berada dalam lubang hitam, bahkan meski Anda bergerak dalam kecepatan cahaya yang merupakan kecepatan tercepat di Bumi, Anda tidak bisa keluar darinya.”

    Keberadaan lubang hitam supermasif sangat langka. Karena kondisi seperti ini hanya bisa terlihat sebelumnya di galaksi yang lebih besar. Hal ini mendorong peneliti untuk meyakini bahwa kemungkinan ada banyak lubang hitam di Bima Sakti sebelumnya.

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this