Meskipun India telah mengelontorkan US$ 2,2 miliar untuk mengupgrade armada Dassault Mirage 2000, sekitar seperempat dari 49 pesawat yang ada atau sekitar 12, masih tetap digrounded karena kontrak untuk suku cadang belum juga beres selama bertahun-tahun
“Birokrasi telah menyebabkan penundaan. Akibatnya, pesawat harus saling kanibal dan ada beberapa pesawat [aktif] sejak 2010, “kata seorang insinyur tidak bersedia disebutkan namanya kepada Aviation International News Sabtu 20 September 2014 Perbaikan Mirage dilakukan di Gwalior, Madhya Pradesh.
Sementara itu, upgrade ke standar 2000-5. Dua pesawat telah menyelesaikan uji coba penerbangan dan sedang menunggu sertifikasi. Pengiriman ke HAL diharapkan dalam waktu dua bulan. Pesawat ketiga diharapkan segera terbang. Mirage yang tersisa akan diaktifkan di India dengan suku cadang yang disediakan oleh Thales.
Sumber:AIN Online