
Pesawat Tempur Angkatan Udara Ukraina yang tersimpan di Krimea sempat ditarik ke Ukraina ketika wilayah tersebut diserbu oleh Rusia. Termasuk MiG-29 yang kemudian secara resmi dikembalikan status penerbangannya.
Ketika pasukan Rusia menyerbu Crimea, sejumlah pesawat Angkatan Udara Ukraina yang rudak berada di dekat Sevastopol. Pesawat-pesawat itu kemudian dibongkar, dan dengan truk dibawa ke daratan Ukraina. Tapi terdapat tujuh MiG-29 yang sehat, MiG-29UB dan 3 L-39 tetap berada di lokasi tersebut.
Ukraina kemudian dengan cepat memperbaiki pesawat-pesawat yang rusak untuk kemudian kembali dimasukkan ke status penerbangan bergabung dengan pesawat Ukraina lain seperti Ukraina Mig-29, Su-27, Su-25, Mil Mi-24s dan beberapa UAV era Soviet untuk memerangi separatis pro-Rusia di bagian timur Ukraina.
Departemen Pertahanan Ukraina, Senin 4 Agustus 2014 telah merilis gambar MiG-29 Fulcrum pertama yang kembali berkumpul dan kembali ke status operasional.
Sumber: theaviationist