Putin: Pesawat Ringan Rusia Harus Gunakan Mesin Sendiri

Putin: Pesawat Ringan Rusia Harus Gunakan Mesin Sendiri

Pesawat ringan baru buatan Rusia harus dilengkapi secara eksklusif dengan mesin buatan dalam negeri. Hal itu diminta Presiden Rusia Vladimir Putin pada pertemuan dengan Menteri Perindustrian dan Perdagangan Denis Manturov Senin 4 Agustus 2014.
Selama ini Rusia menggunakan mesin buatan Ceko untuk membangun pesawat ringan mereka. Tetapi kini Rusia telah merencanakan untuk memproduksi dan dan melakukan sertifikasi mesin pada akhir 2016.

Pengembangan tipe baru pesawat dengan kapasitas 9-12 dan 16 penumpang dimulai tahun lalu, kata Menteri. Sebuah proyek uji coba akan dilakukan tahun depan, sementara produksi dan sertifikasi akan dimulai dari 2017. Pesawat serbaguna Rysachok direncanakan akan disertifikasi tahun ini. Produksi bisa mulai pada 2015 dan akan menggantikan An-2. Demikian diungkapkan Denins Manturov.

Sumber: itar-tass.

1 Comment

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Comments are closed