Mansouri, Pilot Wanita Tempur Pertama UEA

Mansouri, Pilot Wanita Tempur Pertama UEA

fa7aa2cf-39b5-4e9d-b53c-5ea1bd286ba1_16x9_600x338Mariam Hassan Salem al-Mansouri menjadi wanita pertama di Uni Emirat Arab bahkan mungkin di kawasan Teluk. Wanita berusia 35 tahun ini akan bersatu dengan F-16, salah satu pesawat tempur terbaik di dunia.

Kapten Mansouri, bukan hanya akan menjadi pilot, tetapi juga menjadi komandan skadron tempur. Dengan dukungan dari keluarganya, Mansouri, yang selalu ingin terbang jet tempur untuk negaranya, bergabung dengan Angkatan Udara UAE pada tahun 2007 ketika pemerintah pertama kali mengumumkan penerimaan sukarelawan.

Selama kariernya, Mansouri telah mengambil bagian dalam sejumlah manuver udara yang cukup penting baik di dalam maupun di luar UEA bersama negara-negara sahabat.

Atas prestasinya Mansouri mendapat medali penghargaan dari pemerintahnya.

Kapten Mariam mengatakan dalam sebuah wawancara mengatakan dia harus berjuang keras untuk bisa menjadi pilot di UEA. Bergabung dengan Angkatan Bersenjata setelah lulus sekolah tinggi. Saat itu, perempuan masih tidak diperbolehkan untuk menjadi pilot di Angkatan Udara. Dia kemudian bekerja di Komando Umum Angkatan Bersenjata UEA. Dan ketika aturan membolehkan wanita menjadi pilot, maka dia menjadi wanita pertam ayang mendaftar.

 

Sumber: alarabiya.net

45 Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Comments are closed