Site icon

Foto Langka B-2 dan GBU-57 Penghancur Bunker

B-2 Bomber dan MOP

B-2-MOP

Amerika Serikat paling pelit soal Bomber B-2 Spirit miliknya. Bahkan foto-fotonya pun tidak sebanyak pesawat lain yang dibuka ke public. Dan jika dirilis, hampir semuanya hanya pesawat saja tanpa menunjukkan bagian senjatanya.

Sehingga foto di atas menjadi hal yang langka dari siluman ini. B-2 Spirit tampak menyanding GBU-57 Massive Ordnance Penetrator (MOP). Bom seberat 30.000-lb yang dipandu dengan GPS. Bom dengan panjang 20 kaki ini diyakini mampu menembus bunker beton yang berada 200 meter di bawah tanah sebelum kemudian meledak. Jadi bom ini benar-benar maut dan sudah terbukti ketika mampu menghancurkan puluhan bunker di Perang Irak.

Tidak banyak gambar yang menunjukkan GBU-57 apalagi dengan pengangkutnya B-2 Spirit. Bomber ini menjadi satu-satunya milik Amerika Serikat yang mampu mengangkut bom besar tersebut. Jadi foto yang diambil Jim Mumaw di Juli 2009 ini sangat menarik dan langka.
Sumber: The Aviationist

Exit mobile version