Perbandingan dengan F-22
Membandingkan pesawat PAK-FA dengan pesawat F-22 Raptor atau F-35 Lightning II merupakan tugas yang sulit karena sebagian besar spesifikasi pesawat canggih ini dirahasiakan. Namun, melalui data yang tersedia, pesawat Rusia tak terlihat “sesiluman” pesawat seharga 420 juta dolar AS, F-22.
Namun, keunggulan F-22 sebagai pesawat siluman tak mengkhawatirkan Rusia. PAK-FA memiliki filosofi tempur yang sangat berbeda, karena kemampuan manuver dianggap sebagai senjata utama. Sementara, Amerika fokus pada kemampuan siluman, bergantung pada ‘ketidakterlihatan’ pesawat untuk menyerang target. Mereka ingin memiliki pesawat yang memiliki kemampuan dominan ‘pertama melihat/pertama menembak/pertama membunuh’. Tujuannya adalah melihat musuh lebih dulu karena mereka tak terdeteksi.
Sementara, Rusia beranggapan tak ada salahnya menyematkan kemampuan tempur pada pesawat mereka. Bagaimanapun, pesawat siluman harus mendekat untuk menghancurkan musuh dan pertempuran langsung tak terhindarkan. Saat itu, kemampuan manuver super memainkan peran penting. Pesawat siluman yang lambat, membosankan, dan tak memiliki persenjataan seperti F-35 sepertinya akan compang-camping saat menghadapi PAK-FA. Namun, untuk melihat siapa yang lebih baik, hal itu harus dibuktikan dalam perang sungguhan.