Apa yang Bisa Rusia Lakukan?

Sementara banyak perhatian media telah fokus pada jet tempur canggih yang dikirim ke Suriah yakni Su-30SM Flanker-H dan Su-34 Fullback. Namun pejabat Angkatan udara Amerika menilai dengan hanya empat pesawat dari masing-masing jet tempur canggih itu yang dikirim maka hal ini akan sangat sulit berperang maksimal. Kekuatan tempur sesungguhnya dari Rusia di Suriah berada pada dua lusin pesawat tua yakni Su-25 Frogfoot dan pembom Su-24 Fencer.
Dengan hanya memiliki empat pesawat maka sulit bagi Rusia untuk mempertahankan serangan dalam periode panjang bahkan meski dengan logistik yang memadahi. Dengan demikian kehadiran Su-30SM dan Su-34 tidak akan menambah secara signifikan untuk kekuatan tempur Rusia. “Pola tempur dengan empat pesawat umumnya tidak bisa berkelanjutan untuk jangka waktu yang lama,” tambah seorang pejabat senior Angkatan Udara AS.
Pejabat Angkatan Udara AS lain yang baru saja pensiun mengatakan “Dengan empat jet mungkin akan mampu melakukan delapan sampai 12 sorti dalam waktu 24 jam untuk beberapa hari, tetapi kecepatan tidak akan bisa dipertahankan,” katanya.
Sebuah skuadron biasanya membutuhkan minimal enam pesawat untuk mempertahankan operasinya secara cepat dan berkelanjutan. “Lebih mungkin jika mereka memiliki empat pesawat untuk melakukan misi ditambah dua di mana dua untuk cadangan.”