
Pesawat Serang
Pesawat dengan kemampuan menyerang target di darat atau yang dikenal dengan ground attack aircraft. Tugasnya memberi dukungan langsung pada pergerakan pasukan darat, baik infantri maupun tank agar bisa bergerak secara cepat dan aman. Dengan tugasnya ini maka posisi pesawat selalu ada di depan garis pertempuran untukmembuka jalur. Beberapa contoh pesawat serbu antara lain XAC JH-7, milik China, Dassault Mirage 2000 D/N (Prancis), AMX International AMX, (Italia dan Brasil), Mitsubishi F-2, Jepang) Mikoyan MiG-27 Flogger (Rusia) Sukhoi Su-34 Fullback (Rusia), Sukhoi Su-25 Frogfoot (Rusia), Sukhoi Su-24 Fencer, F/A-18B/D Hornet (Amerika), AV-8B Harrier II (Amerika) Fairchild A-10 Thunderbolt II (Amerika) F-15E Eagle (Amerika) Lockheed F-117 Nighthawk (Amerik) dan sebagainya.