Flanker Vs Raptor
Tetapi itu terjadi 10 tahun lalu. Sementara sekarang ini pilot Amerika telah beralih ke F-22 Raptor. Sebuah pesawat siluman generasi kelima. Apakah Su-30 masih bisa diandalkan? Dengan fitur unik, seperti kekuatan mesin dan aerodinamika yang luar biasa, serta pilot yang tepat, Flanker tetap akan menjadi target sulit bagi siapapun. Termasuk F-22 Raptor sekalipun.
Su-30 bisa membawa rudal jarak pendek IR AA-11 Archer yang pada tahun 90-an merupakan rudal jarak pendek terbaik di dunia. Pengendalian rudal ini bisa menggunakan helem pilot dan mampu ditembakkan pada target sampai 45 derajat dari sumbu pesawat. Kedua kemampuan ini tidak dimiliki oleh rudal jarak pendek AIM-9M yang digunakan negara-negara Barat saat itu dan saat ini digantikan AIM-9X Sidewinder. Kesimpulannya, Su-30 yang merupakan lompatan dari Su-27 Flanker tetaplah sebuah mesin pembunuh udara yang akan menjadi ancaman bagi siapapun. Tak peduli itu adalah pesawat generasi paling canggih sekalipun.
Sumber: The Aviationist
Comments are closed.